Resep Membuat Tempe Goreng Lezat

Minggu, 17 Maret 2013

Tempe Goreng biasa digunakan sebagai lauk sehari-hari. Bisa disantap dengan sambal atau biasa sebagai pelengkap sayur sop. Nah kamu bisa coba untuk membuatnya sendiri. Kali ini saya tuliskan resep tempe goreng yang sederhana.

Bahan Tempe Goreng


  • 250 gram tempe
  • 100 ml air panas
  • 500 ml minyak sayur untuk menggoreng


Bumbu Halus Tempe Goreng

  • 3 siung bawang putih
  • 3 butir bawang merah
  • 1 sendok makan ketumbar
  • 1 sendok teh garam secukupnya

Cara Membuat Tempe Goreng


  1. Potong tempe setebal 1 1/2 cm, kerat pada kedua permukaanya.
  2. Campur air panas dengan bumbu halus. Masukkan tempe dan rendam selama 15 menit.
  3. Panaskan minyak, goreng tempe dengan api sedang hingga kening kecoklatan. Angkat dan sajikan hangat.


0 komentar:

Posting Komentar