RESEP MASAKAN SATE PADANG (SUMATERA BARAT)

Senin, 13 Juni 2011

SATE PADANG (SUMATERA BARAT)



[caption id="attachment_2032" align="aligncenter" width="288" caption="sate_padang"]sate_padang[/caption]


Bahan

  • 250 gram daging sapi bagian has dalam

  • 250 gram jantung sapi

  • 250 gram hati sapi

  • 1 liter air

  • 150 ml minyak goreng


Haluskan

  • 7 butir bawang merah

  • 5 siung bawang putih

  • 7 buah cabai merah keriting

  • 1 sdt merica butir

  • 1 sdt ketumbar sangrai

  • ¼ sdt jinten

  • 3 cm kunyit

  • ½ sdt garam




  • 2 batang serai, memarkan

  • 2 cm lengkuas, memarkan

  • 1 lembar daun kunyit

  • 100 gram tepung beras

  • 50 ml air


Cara membuat



    1. rebus daging sapi, jantung sapi, dan hati sapi bersama minyak, bumbu halus, serai, lengkuas, dan daun kunyit. Setelah empuk, angkat dan potong-potong kecil dan tipis. Tusuk-tusuk dengan lidi.

    2. bakar di atas api kecil sampai kering, angkat. Didihkan kaldu rebusan daging kembali.

    3. larutkan tepung beras ke dalam air, lalu masukkan ke dalam kaldu rebusan daging. Masak sambil aduk-aduk sampai kental. Angkat, siramkan ke atas satai, taburi dengan bawang merah goreng.




 

Untuk 4 orang

 

0 komentar:

Posting Komentar